Jakarta Orthopaedic Meeting 3
Jakarta – Kegiatan rutin setiap tahunnya di bulan Ramadhan, Perhimpunan Dokter Spesialis Orthopaedi dan Traumatologi Indonesia ( PABOI ) Wilayah DKI Jakarta menyelenggarakan acara seminar sekaligus buka puasa bersama “Jakarta Orthopaedic Meeting 3”, Sabtu (15/04/2023)
Bertempat di Hotel Pullman Thamrin Jakarta, pada pukul 16.15 acara dimulai. Acara dipandu oleh MC dr. Erwin Ardian Noor, Sp.OT kemudian dilanjutkan dengan sambutan oleh ketua panitia, dr. Muhammad Budimansyah, Sp.OT (K) dan Ketua PABOI Jaya, dr. Fachrisal, Sp.OT (K)
Tema Seminar Jakarta Orthopaedic Meeting tahun ini yaitu “Updates on Tendinitis” yang disii oleh Pemateri :
- dr. Ihsan Oesman, Sp.OT (K) : Plantar Fasciitis & Achilles tendinitis: What works, What doesn’t work and What is on the horizon?
- dr. Iman Widya Aminata, Sp.OT (K) : Injection in Shoulder Problem: What, When and How
- dr. Isa An Nagib, Sp.OT (K), FICS : Benefit of Celecoxib in Pain Caused By Injury
Dipandu oleh moderator
- dr. Daffodilone Cahyadi, Sp.OT
Acara dilanjutkan dengan tanya jawab. Peserta nampak aktif bertanya.
Acara ini dihadiri oleh
- Dr. Aldrin Neilwan P., SpAK, M.Biomed (Onk), MARS, M.Kes, SH,, (Ketua IDI Wilayah DKI Jakarta )
- dr. Prima Enky Merthana, Sp.OT (Perwakilan IDI Cabang Jakarta Pusat)
- dr. Huntal Napoleon Simamora, Sp.BP-RE, Subsp LBL (K), FIHFAA, FRSPH (Ketua IDI Cabang Jakarta Timur)
- dr. Muhamad Hasan, Sp.KKLP (Perwakilan IDI Cabang Jakarta Barat)
- dr. Julius Anggada (Ketua IDI Cabang Jakarta Utara)
Sebelum berbuka puasa, dilanjutkan dengan tausyiah yang diisi oleh Prof. Dr. dr. Achmad Fauzi Kamal, Sp.OT (K).
Pukul 17.55 Adzan Maghrib berkumandang, yakni acara yang ditunggu-tunggu acara berbuka puasa bersama. Semua hadirin menyantap hidangan yang telah disediakan
Keseruan acara ditambah dengan pembagian doorprize dan juga surprise untuk para Anggota PABOI Jaya yang berulang tahun pada Bulan Maret – April yang kemudian acara ditutup dengan foto bersama.
Terima kasih banyak kami ucapkan kepada para Pembicara, para Tamu Undangan, para Anggota juga para sponsor yang sudah berpartisipasi mengisi kegiatan ini. Mohon maaf apabila ada yang kurang berkenan. Sampai jumpa di kegiatan PABOI Jaya selanjutnya!