Dampak Cedera Rotator Cuff terhadap Kualitas Tidur, Jangan Meremehkan Nyeri Bahu!

Editorial

Dampak Cedera Rotator Cuff terhadap Kualitas Tidur

Jangan Meremehkan Nyeri Bahu!

Erica Kholinne, MD, PhD1,3, Edlyn Amadea Widjaja, MD2,3

1Fakultas Kedokteran, Universitas Trisakti, Jakarta, Indonesia

2Fakultas Kedokteran, Universitas Katolik Atma Jaya, Jakarta, Indonesia

3St. Carolus Bone and Joint Center, Jakarta, Indonesia

 

Tidur memiliki peran penting dalam menjaga kesehatan secara keseluruhan pada manusia. Pada pasien dengan cedera rotator cuff, kualitas tidur bisa terkena dampaknya, dengan hanya 11% pasien memiliki tidur yang normal.1 Rotator cuff adalah sekelompok otot dan tendon mengelilingi sendi bahu, yang bertanggung jawab memelihara kestabilan dan pergerakan bahu. Saat struktur yang kompleks ini mengalami cedera, dapat menyebabkan nyeri, ketidaknyamanan, dan dapat menyebabkan berbagai gangguan tidur. Meskipun begitu, hubungan jelas antara cedera rotator cuff dan faktor-faktor penyebab gangguan tidur masih diperdebatkan.2

Nyeri dan ketidaknyamanan.

Salah satu faktor utama yang dapat memengaruhi kualitas tidur adalah adanya nyeri dan ketidaknyamanan. Kualitas nyeri pada cedera rotator cuff dapat berupa rasa seperti ditusuk-tusuk, dan nyeri tajam sehingga dapat membuat pasien terjaga. Penyebab nyeri bahu yang meningkat pada malam hari ini belum diketahui secara jelas dan peningkatan produksi sitokin inflamasi diduga memiliki peran dalam peningkatan nyeri.3

 

Pergerakan terbatas dan posisi tidur.

Cedera rotator cuff dapat mengakibatkan terbatasnya pergerakan pada bahu yang cedera.4 Keterbatasan ini dapat menyebabkan pasien sulit untuk mencari posisi tidur yang nyaman. Berbaring pada sisi bahu yang cedera secara logis tidak nyaman, dan berbaring pada sisi bahu yang tidak terdampak dapat meregangkan bahu yang cedera, dan menyebabkan ketidaknyamanan akibat mempertahankan posisi yang dipaksakan. Pasien dengan nyeri bahu cenderung berpindah posisi saat tidur dan kesulitan untuk menemukan posisi tidur yang nyaman. Terlebih lagi, gerakan involunter (tidak disadari) saat tidur juga dapat menambah ketidaknyamanan pada bahu yang cedera dan menyebabkan tidur yang tidak berkualitas.5,6

 

Bahaya Gangguan Tidur

Gangguan tidur yang diakibatkan oleh nyeri bahu dapat meningkatkan kecemasan dan depresi pada pasien. Gangguan tidur secara kronik dapat mengakibatkan kurang konsentrasi, penurunan fungsi kognitif, dan peningkatan iritabilitas. Tidur yang cukup memiliki peran penting pada penyembuhan, dan produksi steroid anabolik.5 Penyembuhan yang terhambat dapat membuat nyeri bertambah sehingga berakhir pada siklus antara peningkatan nyeri bahu dan gangguan tidur yang semakin parah. Secara garis besar, gangguan tidur dapat secara langsung berpengaruh terhadap kualitas hidup seseorang.6

Kesimpulan

Sebagian besar pasien dengan cedera rotator cuff memiliki peningkatan kualitas tidur setelah ditangani. Secara garis besar dapat dikatakan bahwa kualitas tidur dapat dipengaruhi oleh nyeri bahu. Maka dari itu, jangan meremehkan nyeri pada bahu, terutama akibat cedera pada rotator cuff. Dapat disimpulkan bahwa cedera rotator cuff dapat menyebabkan sebuah efek domino yang dapat memengaruhi kualitas tidur sehingga berdampak kepada kualitas hidup secara keseluruhan.

 

Referensi

  1. Horneff JG 3rd, Tjoumakaris F, Wowkanech C, Pepe M, Tucker B, Austin L. Long-term Correction in Sleep Disturbance Is Sustained After Arthroscopic Rotator Cuff Repair. Am J Sports Med. 2017 Jun;45(7):1670-1675. doi: 10.1177/0363546517692551. Epub 2017 Feb 1. PMID: 28298063.
  2. Longo UG, Facchinetti G, Marchetti A, Candela V, Risi Ambrogioni L, Faldetta A, De Marinis MG, Denaro V. Sleep Disturbance and Rotator Cuff Tears: A Systematic Review. Medicina (Kaunas). 2019 Aug 8;55(8):453. doi: 10.3390/medicina55080453. PMID: 31398952; PMCID: PMC6723368.
  3. Mulligan EP, Brunette M, Shirley Z, Khazzam M. Sleep quality and nocturnal pain in patients with shoulder disorders. J Shoulder Elbow Surg. 2015 Sep;24(9):1452-7. doi: 10.1016/j.jse.2015.02.013. Epub 2015 Apr 1. PMID: 25842028.
  4. May T, Garmel GM. Rotator Cuff Injury. [Updated 2022 Jun 27]. In: StatPearls [Internet]. Treasure Island (FL): StatPearls Publishing; 2023 Jan-. Available from: https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK547664/.
  5. Austin L, Pepe M, Tucker B, Ong A, Nugent R, Eck B, Tjoumakaris F. Sleep disturbance associated with rotator cuff tear: correction with arthroscopic rotator cuff repair. Am J Sports Med. 2015 Jun;43(6):1455-9. doi: 10.1177/0363546515572769. Epub 2015 Mar 16. PMID: 25776185.
  6. Badcock LJ, Lewis M, Hay EM, McCarney R, Croft PR. Chronic shoulder pain in the community: a syndrome of disability or distress? Ann Rheum Dis. 2002 Feb;61(2):128-31. doi: 10.1136/ard.61.2.128. PMID: 11796398; PMCID: PMC1754001.

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

X